Sonus.id – Sel surya dan panel surya merupakan dua hal yang berbeda, namun terlihat mirip. Perbedaannya bisa kita lihat melalui fisiknya. Keduanya sama – sama mempunyai ketergantungan terhadap cahaya matahari.
Dengan begitu, maka perlunya untuk mengetahui perbedaan antara keduanya. Untuk pembahasan lebih lanjutnya, simak artikel ini sampai selesai ya.
Pengertian Sel Surya
Sel surya merupakan komponen utama yang menyusun sebuah panel surya. Sel surya adalah inti dari panel surya yang disusun hingga membentuk sebuah panel surya.
Fungsi dari sel surya yaitu untuk menghasilkan listrik melalui reaksi alami yang disebut dengan efek fotovoltaik. Semua bagian yang diperlukan untuk mengubah sinar matahari menjadi listrik ada dalam sel surya.
Untuk proses pengubahan energi sendiri, sel surya menggunakan berbagai macam material yang berbeda dan mempunyai efektifitas yang berbeda juga. Namun, umumnya sel surya ini berasal dari bahan polikristalin atau monokristalin yang terdiri dari beberapa lapisan.
Pengertian Panel Surya
Panel surya merupakan sebuah komponen yang tersusun dari beberapa sel surya di dalamnya. Untuk menghasilkan listrik yang bisa digunakan, tentunya memerlukan energi dalam jumlah tertentu. Oleh sebab itu, karena sel surya hanya akan menghasilkan energi dalam jumlah yang terbatas, maka beberapa sel surya dihubungkan untuk membuat sebuah panel surya.
Panel surya terbuat dari satu sel surya atau beberapa sel surya yang nantinya akan bekerja sama untuk dapat menghasilkan arus dan daya listrik yang lebih besar.
Disisi lain, dengan menggabungkan beberapa sel secara bersama-sama panel surya akan bertindak sebagai tempat pelindung bagi sel surya yang ada didalamnya dari faktor eksternal, contohnya cuaca yang buruk.
Panel surya mempunyai fungsi untuk melindungi, memperkuat, dan berperan mengarahkan listrik yang nantinya dihasilkan menjadi satu output energi.
Panel Surya Termurah
Nah, itu dia perbedaan antara sel surya dengan panel surya. Jika Anda ingin membeli panel surya, pastikan Anda membeli panel surya melalui website Sonus.id. Pada website tersebut, terdapat panel surya Lesso, panel surya murah cuma 2 jutaan saja.
Oleh sebab itu, panel surya Lesso ini menjadi panel surya termurah dikelasnya. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa hubungi kami melalui nomor 08218000575.