Berapa Jumlah Panel yang di Butuhkan Untuk Ruko di Perkotaan?

Pemasangan sistem PLTS memerlukan beberapa faktor dan tentunya dengan perencanaan yang matang. Nah ini kita garis bawahi dulu Panel Surya, Panel surya itu ya Panel aja, jadi jika ingin memanfaatkan energi matahari tidak cukup Panel saja.

Ada perangkat lain yang memang wajib dipasang, kalau hanya Panel saja ya cuma jadi pajangan, tidak ada yang tersalurkan ke alat-alat listrik. Kita butuh yang namanya Inverter, Baterai, AC Combiner , kabel, dan perangkat lain lain. Nah, pasangnya juga tidak sembarangan. Ada perizinan dan butuh konsultasi dulu.

Kembali ke pertanyaan awal, butuh berapa Panel? Jadi jumlah Panel disesuaikan dengan kapasitas listrik yang kamu butuhkan, pentingnya menentukan berapa banyak energi yang dikonsumsi oleh ruko dalam periode waktu tertentu dan juga sistem apa yang mau dipakai, on grid atau off grid nih. Nanti kalau itu sudah ditentukan baru perintilan yang lain menyesuaikan.

Satu lagi, jika dipasang di ruko area perkotaan, perhatikan lokasi geografis ruko, karena akan memengaruhi seberapa banyak sinar matahari yang dapat diterima oleh Panel Surya. Penempatan Panel Surya harus memperhatikan faktor-faktor seperti bayangan dari bangunan sekitar, pohon, atau struktur lain yang dapat menghalangi paparan matahari.

Orientasi dan kemiringan atap tempat panel surya akan dipasang juga penting untuk memaksimalkan penyerapan energi matahari. Atap yang menghadap ke arah selatan dengan kemiringan sekitar 15-30 derajat umumnya dianggap ideal di daerah sebagian besar.

Bukan berarti tidak ada jawaban yah, tapi harus spesifik juga kapasitas dalam konsumsi listriknya. Pastinya dengan memperhatikan faktor-faktor tersebut dan perencanaan yang matang, tidak akan terlewat mau berapapun jumlah panel yang dibutuhkan. Panel Surya juga memerlukan ruang yang cukup untuk dipasang, dan lokasi instalasi harus diperhitungkan dengan cermat. Serahkan semua ke Sonus.id. Di Sonus.id konsultasi gratis, langsung hubungi +6282180000575. Atau bisa bergabung ke Group Indonesia Terang.

Langganan Email Kami

untuk Berita & Pembaruan Terbaru

[contact-form-7 id="b6c433e" title="Subscribe Form"]

Hak Cipta © 2024 PT Tripower Solar Nusantara - Dikembangkan oleh NoA Method

Shopping cart

0
image/svg+xml

No products in the cart.

Continue Shopping