Penangkal Petir : Pengertian, Fungsi, dan Tempat Membelinya 

Sonus.id – Terkadang hujan yang deras disertai dengan petir – petir yang menggelegar. Hal ini tentunya akan berbahaya, jika tidak ditangani dengan baik. Oleh sebab itu, pentingya Anda memasang penangkal petir di atas atap rumah Anda. 

 Perlu Anda ketahui, bahwa petir mempunyai tegangan listrik yang sangat besar. Akibat dari sambaran petir dapat membuat kerusakan pada lingkungan, menghancurkan bangunan yang ada, serta dapat mengancam nyawa jika ada yang terkena sambaran petir secara langsung. 

Pada artikel kali ini, kami akan memberikan beberapa informasi mengenai penangkal petir. Yuk simak artikel ini sampai selesai ya. 

Pengertian Penangkal Petir 

Penangkal petir adalah suatu benda sederhana berbentuk tombak berupa batang yang terbuat dari bahan logam yang runcing dan kabel. Bagian komponen utama pada perangkat ini, yaitu kawat konduktor, grounding atau tempat pembumian, dan batang penangkal. 

Benda penangkal petir ini sering kita jumpai di gedung-gedung tinggi. Hal ini dikarenakan bangunan yang tinggi lebih dekat jaraknya dengan langit, sehingga lebih mudah terkena sambaran petir. 

Penangkal petir ini harus dipasang di tempat yang lebih tinggi dari bangunan tersebut. Hal ini dilakukan untuk memperpendek jarak arus listrik untuk mencapai tanah. 

Penangkal petir ini dihubungkan dengan sebuah lempengan yang terbuat dari bahan logam. Lempengan logam tersebut, ditanamkan ke dalam tanah dan dihubungkan ke penangkal petir di bagian atas bangunan melalui kabel tersebut. 

Fungsi Penangkal Petir 

Penangkal petir mempunyai fungsi utama, yaitu untuk melindungi bangunan dari sambaran petir yang ada. Sambaran petir ini bisa berpotensi untuk menimbulkan hal buruk, contohnya seperti kebakaran dan hancurnya bangunan. Benda ini mempunyai fungsi sebagai media penghantar listrik dari sambaran petir yang ada dan nantinya diteruskan ke media lain, contohnya tanah. 

Tempat Membeli Penangkal Petir

Jika Anda ingin membeli penangkal petir, Anda bisa order melalui website Sonus.id. Pada website tersebut juga tersedia berbagai macam panel surya dan komponen pendukung PLTS lainnya. 

Ada panel surya Lesso yang harganya cuma 2 jutaan aja dan ada juga berbagai macam jasa service dengan harga terjangkau. Jika Anda ingin berkonsultasi lebih lanjut, Anda bisa hubungi kami melalui nomor 08218000575.

Langganan Email Kami

untuk Berita & Pembaruan Terbaru

    Hak Cipta © 2024 PT Tripower Solar Nusantara - Dikembangkan oleh NoA Method

    Shopping cart

    0
    image/svg+xml

    No products in the cart.

    Continue Shopping